Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten Cirebon Menerima Kunjungan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Cabang Cirebon

Bawaslu Kabupaten Cirebon Menerima Kunjungan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Cabang Cirebon
Bws.KabCir - Cirebon, 17 Juli 2020 Ketua Bawaslu Kabupaten Cirebon Abdul Khoir SH.I. MH., bersama Anggota Bawaslu Kabupaten Cirebon Rahmat Hidayat, S.Pd.I didampingi Staff Bawaslu Kabupaten Cirebon Rizki Amalia Suaedi, SE. M.Si., Muhamad Rizal, S.Kom., Dessy Ismi Rahmawati, SH., menerima kunjungan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Cabang Cirebon di Sekretariat Bawaslu Kabupaten Cirebon. Adapun tujuan kawan – kawan mahasiswa berkunjung Ke Sekretariat Bawaslu adalah untuk melakukan audiensi dan silaturahmi kelembagaan. Sebelum memasuki Sekretariat Bawaslu Kabupaten Cirebon dilakukan pengecekan suhu tubuh sesuai protokol kesehatan oleh staff Bawaslu Kabupaten Cirebon Moh. Lukman Wahyudi, S.Hud kepada kawan-kawan mahasiswa yang akan melakukan audiensi. Dalam kesempatan tersebut Komisioner Bawaslu Kabupaten Cirebon, Rahmat Hidayat, S.Pd.I menjelaskan bahwa, “Berdasarkan Undang-undang 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, Bawaslu Kabupaten sudah menjadi lembaga tetap, yang awalnya bernama Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) menjadi Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu). Dan berharap kedepannya bukan hanya bersilaturahmi tetapi ada kerja sama, seperti meregistrasi ulang sebagai pemantau pemilu atau jika ada kesempatan dapat mendaftar sebagai peserta Sekolah Kader Pengawas Partisipatif (SKPP) di Bawaslu kabupaten Cirebon, yang diumumkan melalui media sosial Bawaslu Kabupaten Cirebon.” Ujar lelaki pecinta kopi ini. Selanjutnya, Ketua Bawaslu Kabupaten Cirebon, Abdul Khoir, SH.I., MH., mengatakan bahwa, “Bawaslu Kabupaten Cirebon sangat terbuka bagi kawan – kawan yang mau belajar, kita (read-Bawaslu kabupaten Cirebon) memiliki Pojok Pengawasan yaitu kawan – kawan dapat datang ke Sekretariat Bawaslu untuk berdiskusi tentang kepemiluan dan demokrasi. Selain itu ada program Dilan (Diskusi Kepemiluan)talkshow yang tayang setiap hari Rabu di minggu ke dua dan ke empat setiap bulannya pada pukul 10.00, live di media sosial (Facebook, Instagram dan Youtube) Bawaslu Kabupaten Cirebon.” Ujar pria jebolan UMJ ini. Diakhir kunjungan Abdul Khoir, SH.I., MH., mengucapkan bahwa, “Informasi resmi tentang kelembagaan Bawaslu Kabupaten Cirebon terbuka di semua sosial media Bawaslu Kabupaten Cirebon, yang berguna sebagai media edukasi masyarakat terkait kepemiluan dan demokrasi serta mari bersama-sama kita (read-Bawaslu Kabupaten Cirebon dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah) bersinergi mewujudkan masyarakat yang cerdas dalam menggunakan hak pilih.” Tutupnya.   (Humas Bws.KabCir)